Cara Memilih Asuransi Pendidikan Anak Terbaik Terbaru 2019

Menyiapkan asuransi pendidikan terbaik untuk seorang anak memang banyak caranya. Namun yang jelas adalah memastikan keputusan tersebut dengan tujuan keuangan yang akan dibangun. Masalah pendidikan memang menjadi prioritas yang mesti orang tua pikirkan. Biaya sekolah yang teramat mahal seringkali menghambat orang tua dalam memberikan pendidikan yang terbaik bagi anak-anaknya.

Cara Memilih Asuransi Pendidikan Anak Terbaik Terbaru 2019

Cara Memilih Asuransi Pendidikan Anak Terbaik

Berdasarkan riset di lapangan terbukti bahwa biaya sekolah setiap tahun bertambah hingga 15 persen. Itu artinya persentase tersebut sudah melebihi kenaikan harga property ataupun gaji dari seorang pegawai.

Lalu bagaimana solusi untuk mengatasinya?

Jalan yang terbaik saat ini adalah dengan membeli asuransi pendidikan. Dengan tujuan untuk mengatasi biaya pendidikan, produk asuransi ini mampu mengatasi pemikiran orang tua tentang biaya pendidikan anaknya kelak.

Berbagai perusahaan asuransi telah menerapkan produk ini seperti Prudential, Allianz, Manulife Sinarmas, Jiwasraya dan Bumiputera.

Meski memiliki kegunaan, namun bukan berarti semua solusi hanya tertuju pada pembelian asuransi. Anda perlu memahami mengenai sistem yang diterapkan pihak perusahaan sehingga bisa menentukan mana yang cocok untuk dijadikan sebuah keputusan.

Apa saja yang harus menjadi pertimbangan dalam memilih asuransi pendidikan terbaik bagi anak-anak untuk masa depannya? Inilah ulasannya.

Kombinasi Investasi Dan Proteksi

Untuk bisa menyiapkan dana pendidikan bagi sang anak, orang tua harus memperhatikan dua hal yaitu:

Investasi yang bisa memastikan kecukupan dana bagi proses pendidikan. Perlunya sebuah investasi adalah karena semakin tingginya nilai kenaikan biaya pendidikan, sementara jika mengandalkan tabungan justru tidak cukup karena rendahnya bunga, meski tabungan menawarkan sebuah kepastian. Meskipun beresiko, namun investasi akan memberikan potensi keuntungan yang lebih tinggi dibandingkan dengan menyimpan uang dalam tabungan saja.

Proteksi adalah untuk memberikan kepastian bagi orang tua yang mencarikan nafkah jika suatu saat mengalami musibah sehingga anak tetap bisa melanjutkan sekolah. Bahkan bagi orang tua yang meninggal dunia atau cacat tetap, asuransi berupa proteksi akan bisa dicairkan.

Banyak orang tua yang lebih fokus pada investasi sehingga proteksi menjadi terabaikan. Ini merupakan pilihan yang tidak tepat. Seharusnya selain memberikan investasi, bisa juga melindungi orang yang mendanainya yaitu orang tua sekaligus anaknya.

Jadi produk apa yang tepat dan kena dengan tujuan yang seharusnya dipilih?


Asuransi Unit Link


Jenis produk asuransi ini banyak ditawarkan oleh agen asuransi. Meski awalnya hanya terfokus pada asuransi pendidikan, namun sebenarnya itu merupakan asuransi unit link.

Unit link merupakan produk asuransi yang mengkombinasikan antara asuransi dengan investasi dalam satu paket. Produk ini memberikan kemudahan untuk nasabahnya dengan berbagai macam pilihan asuransi tambahan (rider) seperti kesehatan, penyakit kritis ataupun income replacement.

Premi yang dibayarkan oleh pemegang polis akan langsung dibelikan unit investasi melalui pihak perusahaan asuransi. Investasi tersebut akan dikelola oleh manajer bagian investasi dan mengubahnya menjadi ekuitas, obligasi, pasar uang dan yang lainnya sesuai dengan pilihan dari nasabah.

Hasil dari investasi tersebut bisa digunakan untuk membayar biaya asuransi dan biaya yang lainnya. Kemudian sisanya akan menjadi milik pemegang polis untuk dana pendidikan.

Sebagai sebuah asuransi, biaya asuransi dan biaya tambahan (rider) harus terus dibayar oleh pemegang polis. Namun jika suatu saat tidak bisa aktif membayar, pihak asuransi akan memotong unit investasi dan memasukkannya dalam biaya asuransi yang belum terbayar.

Ada yang harus diperhatikan sebelum memilih jenis asuransi pendidikan terbaik ini yaitu:

•    Biaya asuransi yang terus meningkat setap tahunnya. Biasanya tidak ada catatan mengenai besarnya kenaikan dalam sebuah proposal. Dengan demikian karena besarnya biaya asuransi, maka pemotongan terhadap unit investasi pun akan semakin besar sehingga biaya sisa investasi untuk pendidikan setiap tahunnya akan mengecil.

•    Tambahan asuransi (rider) akan menambah potongan unit investasi. Artinya semakin banyak rider yang dipilih maka semakin berkurang biaya pendidikan yang harusnya didapat. Oleh karena itu pilihlah rider yang sesuai kebutuhan.

Itulah cara memilih asuransi pendidikan terbaik yang bisa Anda lakukan saat ini. Periksalah dengan teliti setiap penawaran dari perusahaan asuransi meski kita membutuhkan asuransi tersebut untuk jaminan pendidikan anak-anak kelak. baca juga asuransi terbaik di Indonesia.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Cara Memilih Asuransi Pendidikan Anak Terbaik Terbaru 2019"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel